BLORA  

AKBP Wiraga Dimas Tama Jabat Kapolres Blora

, Diva. –
Tongkat kepemimpinan , mulai Selasa (05/01/2021) lalu resmi dijabat oleh Ajun Komisaris Besar Polisi () Wiraga Dimas Tama SIK, yang menggantikan AKBP Ferry Irawan SIK MHum.
AKBP Wiraga Dimas Tama SIK, sebelumnya menjabat sebagai Kabag Ops Polres Metro Pusat, Polda Metro Jaya. Sementara AKBP Ferry Irawan SIK MHum, menempati baru sebagai Wakapolres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya, setelah menjabat kurang lebih 10 bulan di Polres Blora.
() Kapolres Polda Jawa Tengah telah dilaksanakan di Gedung Borobudur Polda Jateng, dipimpin Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Tengah Irjen Pol Drs Ahmad Luthfi SH SSt M\K, Selasa (05/01/2021).
Wakapolres Blora Kompol Drs Joko Watoro membenarkan bahwa pimpinan Polres Blora resmi berganti, dari AKBP Ferry Irawan telah diangkat dalam jabatan baru sebagai Wakapolres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya, digantikan AKBP Wiraga Dimas Tama SIK, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Ops Polres Metro Jakarta Pusat Polda Metro Jaya.
Menurut Wakapolres, upacara kedinasan rencananya akan digelar menyusul setelah selesainya serah terima jabatan di Polda Jateng, dengan kemasan sederhana yakni acara paparan laporan kesatuan saja yang digelar di Aula Arya Guna dengan tetap menerapkan protokol COVID-19.
“Untuk acara seremoni lepas sambut AKBP Ferry Irawan dan pengenalan baru AKBP Wiraga Dimas Tama akan dilaksanakan secara sederhana hanya dengan paparan laporan kesatuan, mengingat masih dalam masa pendemi COVID-19,” tutur Kompol Joko Watoro.
Untuk diketahui, dalam kagiatan tersebut ada 10 Pejabat Utama dan Kapolres jajaran Polda Jateng yang diserah terimakan,
yaitu sebagai berikut:
1). Kombes Pol Ir Slamet Iswanto, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabidpengsos Ditakademi Akpol Lemdiklat, diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabidlabfor Polda Jateng.
2). Kombes Pol Djati Wiyoto Abadhy SIK, yang sebelumnya menjabat Kabidkerma Baintelkam , diangkat dalam jabatan baru sebagai Dirintelkam Polda Jateng.
3). Kombes Pol Muchamad Firman Lukmanul Hakim SH SIK, yang sebelumnya menjabat sebagai Penyidik Tindak Pidana Madya TK III Bareskrim Polri, diangkat dalam jabatan baru Kapolresta Banyumas Polda Jateng.
4). Kombes Pol Johanson Ronald Simamora SH SIK, yang sebelumnya menjabat sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Pidnarkoba Bareskrim Polri, diangkat dalam jabatan baru Dirreskrimsus Polda Jateng.
5). Kombes Pol Raden Setijo Nugroho Hasto Putro SIK, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabagjarlat Ditakademi Akpol Lemdiklat Polri, diangkat dalam jabatan baru sebagai Dirpolairud Polda Jateng.
6). Kombes Pol Farid Bachtiar Effendi SIK, yang sebelumnya menjabat sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Brigade Mobil Korbrimob Polri, diangkat dalam jabatan baru sebagai Dansdat Brimob Polda Jateng.
7). Kombes Pol Djoko Susilo SIK SH, yang sebelumnya menjabat sebagai Analis Kebiakan Madya Bidang Binkar SSDM Polri, diangkat dalam jabatan baru sebagai Dirsamapta Polda Jateng.
8). Kombespol Irwan Anwar SIK SH, yang sebelumnya menjabat sebagai Dirreskrimum Polda Sumut diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolrestabes Polda Jateng.
9). AKBP Morry Ermond SIK MT, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Kepulauan Seribu Polda Metro Jaya, diangklat dalam jabatan baru sebagai Kapolres Boyolali Polda Jateng.
10). AKBP Wiraga Dimas Tama SIK, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabagops Polres Metro Jakpus Polda Metro Jaya, diangkat dalam jabatan baru sebagai Polda Jateng. (*)

Baca Juga:  Bupati Siap Berikan Ruang kepada Partai Demokrat untuk ikut “Sesarengan Mbangun Blora”