Kulakan Ilmu Pertanian, KTNA Blora Ikuti Rembug Utama di Tabanan Bali

Korandiva – .- Pengurus Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) berangkat ke untuk mengikuti Rembug Utama mulai Jumat 26 Juli 2024 hingga Senin 29 Juli 2024.

“Tujuan untuk mengikuti Rembug Utama untuk kulakan ilmu dan mendapat berbagai serapan informasi dan teknologi yang sangat bermanfaat bagi upaya peningkatan hasil dalam pertanian,” kata Ketua Sugiyanto, Kamis (25/7/2024).

Ia menjelaskan peserta yang mengikuti Rembug Utama dari Kabupaten Blora sebanyak 32 orang yang terdiri dari para pengurus KTNA Kabupaten dan Kecamatan. Turut mendampingi Kabid Penyuluhan Dinas Pangan Pertanian Peternakan dan Perikanan (DP4) Kabupaten Blora Ir. Slamet Istiono beserta staf penyuluhan.

Sugiyanto yang juga mantan Gombang kecamatan menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati Blora Arief Rohman yang telah memberi spirit dan bantuan sehingga Pengurus KTNA Blora bisa berangkat mengikuti Rebug Utama di Bali.

Baca Juga:  Pengurugan Bandara Ngloram Tidak Gunakan Kuwari Lokal, Warga Cepu Ancam Akan Hentikan Truk Pengangkut Kuari Bojonegoro

Sementara itu Ir. Slamet Istiono, mewakili Kepala Ngaliman, SP., MMA menyampaikan ucapan terimakasih kepada para pengurus KTNA yang dengan semangat Berdikari tetap gaspol berangkat mengikuti Rembug KTNA Nasional 2024. Hal itu dikarenakan peluang untuk mengikuti Rembug KTNA hanya digelar dalam kurun waktu empat tahun sekali.

“Untuk tahun 2024 rencana akan diikuti oleh sekitar 3000 peserta dari seluruh Nusantara. Menurut rencana pembukaan Rembug KTNA Nasional akan dibuka langsung oleh Menteri Pertanian Republik Indonesia Dr.Ir.H.Andi Amran Sulaiman MP,” jelasnya.

Dijelaskan Kabid Penyuluhan DP4 Kabupaten Blora, dalam pelaksanaan Rembug Utama ada berbagai kegiatan yang bakal dilakukan peserta mulai dari pembukaan dan penutupan, berbagai seminar teknologi Pertanian, Pameran atau expo KTNA Nasional, kegiatan , widyawisata dan kunjungan berbagai obyek yang menarik dan menghibur.
Farid Darwanto, Sekretaris KTNA Kabupaten Blora menyampaikan pesan dari Bupati Blora Arief Rohman agar para peserta Rembug KTNA dapat memanfaat kesempatan untuk menimba ilmu, teknologi dan pengalaman untuk sesarengan mbangun pertanian di Bumi Blora. Disamping itu Arief Rohman juga menitipkan bantuan dana kepada para peserta untuk menambah motivasi dan semangat selama mengikuti Rembug Utama. (*).

Baca Juga:  SMP Negeri 2 Todanan Raih Juara 1 Lomba Musik Tradisional