BLORA.-
Bertempat di rumah salah seorang warga di Dukuh Boto Desa Sambongwangan, Kecamatan Randublatung Kabupaten Blora PMI Blora melaksanakan kegiatan donor darah pada Kamis sore (5/10/2023).
Menurut Mujiono selaku pemilik rumah, kegiatan donor darah itu sudah rutin dilaksanakan tiga bulan sekali. “Kegiatan donor darah seperti ini sudah tiga tahun dilaksanakan,” ujarnya.
Mujiono mengaku bangga melihat antusias warga Dukuh Boto setiap kali mengikuti kegiatan donor darah yang dilaksanakan bersama PMI Blora. “Bapak ibu yang menyumbangkan darahnya ikhlas dan tulus,” ucapnya.
Melihat program donor darah ini sudah rutin dilaksanakan selama tiga tahun, menurut Mujiono sudah sepantasnya kalau Dukuh Boto mendapat julukan “kampung donor”.
“Program seperti ini jarang bisa dilaksanakan secara rutin dalam jangka waktu yang panjang,” tandasnya.
Sementara itu salah satu perwakilan PMI Blora Mulyono mengaku bersyukur karena jumlah peserta donor pada hari itu cukup banyak, sekitar 50 orang. “Kepedulian masyarakat Dukuh Boto dalam menyumbangkan darahnya sangat bermanfaat bagi orang lain yang membutuhkan,” ucapnya mewakili 4 petugas PMI yang turut hadir di tempat itu. (*)