BLORA. – Peringati Bulan Bakti Pramuka dan Hari Pramuka ke-60 Tahun 2021, Kwartir Ranting Cepu bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Blora, Rabu (15/9) lalu menggelar kegiatan vaksinasi massal Covid-19 untuk dosis 1 yang pelaksanaannya menempati Aula SMA Negeri 1 Cepu.
Kegiatan vaksinasi masal ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh Kwartir Ranting Cepu dalam rangka Bulan Bakti Pramuka Tahun 2021 dengan tujuan untuk mempercepat target kekebalan kelompok atau herd immunity. Setelah sebelumnya Kwarran Cepu juga mengadakan bakti sosial yaitu kegiatan pembagian masker ke pangkalan gugus depan dan masyarakat umum sejumlah 5.000 masker.
Ketua Kwartir Ranting Cepu Kakak Drs. Diana Johan Nusanto saat memantau kegiatan ini menyampaikan, vaksinasi masal yang juga didukung oleh Pemerintah Kabupaten Blora melalui Dinas Kesehatan Kabupaten ini merupakan salah satu bakti Pramuka dalam mendukung program pemerintah untuk memutus penyebaran Covid-19, meskipun kegiatan vaksinansi ini baru bisa dilaksanakan pada bulan September dikarenakan harus menunggu kuota dari Dinas Kesehatan.
“Satu-satunya jalan untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 ini yaitu dengan vaksinasi, mudah-mudahan dengan semakin banyak yang ikut vaksinasi maka terbentuk kekebalan kelompok, dan meskipun sudah vaksin harus tetap pakai masker dan mematuhi protokol kesehatan” kata Ketua Kwarran.
Ketua Panitia Vaksinasi Covid-19 Bakti Pramuka Kakak Moedjiyono, S.AP yang juga menjabat sebagai Sekretaris Kwarran Cepu menyampaikan bahwa kegiatan vaksinasi ini tidak hanya ditujukan bagi keluarga besar Pramuka dan Pelajar tetapi bagi masyarakat Cepu dan sekitarnya yang belum divaksin tahap pertama. Adapun untuk proses pendaftaran peserta melalui link pendaftaran, jadi kami tidak menerima pendaftaran baru saat pelaksanaan vaksinasi.
Ditempat yang sama, Ketua Kwartir Cabang Blora Kakak Slamet Pamuji, SH, M.Hum melalui Sekretaris Cabang Kakak Sri Handoko, S.Sos, M.Si saat melukan kunjungan di lokasi vaksninasi mengaku gembira kegiatan ini disambut antusias masyarakat yang terlihat dari jumlah peserta yang ikut serta dalam kegiatan vaksinasi.
“Alhamdulillah informasi dari panitia sejumlah 500 dosis untuk Pramuka, Pelajar dan masyarakat dapat diberikan. Untuk Petugas vaksinator sendiri berasal dari Puskesmas Cepu, dan pelaksanaan vaksninasi berjalan dengan aman, tertib dan lancar dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan,” ungkapnya.
“Dan kami juga selalu berdoa semoga Pandemi Covid-19 ini segera berakhir, sehingga kita semuanya bisa kembali beraktivitas dengan normal,” imbuhnya.
Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Camat Cepu mewakili Ketua Mabiran, Pengurus dan Andalan Kwarran Cepu, DKC Cepu dan juga didukung oleh Babinsa Koramil Cepu, Bhabinkamtibmas Polsek Cepu dan Satpol PP Kecamatan Cepu. (*)