BLORA. – Tim Sat Pol PP Randublatung, Jumat (19/03/21) melakukan kerja bakti membersihkan tumpukan sampah di Jl. Raya Randublatung-Cepu, tepatnya di Desa Kediren, Kecamatan Randublatung Kabupaten Blora.
Tumpukan sampah di sebelah timur Pasar Wulung itu sangat mengganggu pengguna jalan. Selain menimbulkan bau menyengat, sampahnya juga banyak berhamburan ke jalan raya sehingga membayakan pengendara.
Koordinator Sat Pol PP, Kamilan menduga, sampah-sampah tersebut sengaja dibuang oleh masyarakat Randublatung dan sekitarnya.
“Warga kurang menyadari tentang kebersihan, sehingga membuang sampah seenaknya sendiri tanpa memperhatikan lingkungan,” ujarnya.
Pelaksanaan bersih-bersih sampah juga melibatkan pengurus Pasar Wulung. Tampak berada di lokasi, Koodinator Pasar Wulung Agus Mugiyono beserta staf dan jajarannya. (*)