Korandiva-BLORA.– Pembangunan Koperasi Merah Putih Desa Pilang, Kecamatan Randublatung, Kabupaten Blora terus menunjukkan progres positif. Saat ini, pekerjaan telah memasuki tahap pengurukan lahan seluas 2.070 meter persegi, di atas tanah bengkok desa yang telah dibebaskan untuk kepentingan pembangunan tersebut.
Kepala Desa Pilang, Suyatno, S.Sos, saat ditemui di lokasi pada Kamis (23/10/2025) menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi langkah nyata dalam mendorong tumbuhnya ekonomi kerakyatan di desanya.
“Hari ini kita mulai proses pengurukan lahan dengan luas sekitar 2.070 meter persegi, dan untuk area bangunan koperasi sendiri berukuran 30 x 30 meter. Setelah ini, kami juga berencana membangun kolam ikan gurami yang nantinya akan dikelola oleh BUMDes sebagai salah satu unit usaha produktif,” jelasnya.
Lebih lanjut, Suyatno menegaskan bahwa Koperasi Merah Putih diharapkan menjadi simbol semangat gotong royong dan kemandirian masyarakat desa.
“Kami ingin koperasi ini bukan hanya sekadar bangunan, tapi menjadi pusat kegiatan ekonomi yang manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh warga,” tambahnya.
Sementara itu, pengurus BUMDes Pilang, Eko Santoso, menambahkan singkat, “Kami siap mendukung penuh agar koperasi ini bisa menjadi penggerak ekonomi warga.” (*)
