Pelatihan Ketrampilan Tata Rias di Desa Temulus-Randublatung Diikuti 25 Peserta

Korandiva-.- Bertempat di Balai , Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Jawa Tengah menggandeng Lembaga Kursus dan (LKP) Merpati menyelenggarakan pelatihan ketrampilan usaha produktif bidang Tata Rias mulai tanggal 13 hingga 17 Mei 2023.

Pelatihan yang diikuti 25 peserta yang kesemuanya adalah kaum hawa itu dihadiri Balatkop Prop Jateng (Dani beserta staf), LPK Merpati Blora (Umy Ardiyah S.Pd), serta Temulus (Suhartono beserta isteri).

Dalam sambutan pembukaan, Kepala Balatkop Propinsi , Dani menyampaikan, bahwa pihaknya bekerjasama dengan LKP Merpati Blora adalah untuk mendukung yang ada di desa Temulus dalam mengadakan pelatihan keterampilan.

Baca Juga:  Calon Tinggal Satu, Pilkades Margorejo Terancam Batal

“Kami mohon pelatihan ini jangan hanya seremonial, tetapi harus sungguh sungguh agar kalian dapat ilmu yang bermanfaat,” pesan Dani.
Dalam pelatihan selama lima hari, Ibu Umy Ardiyah S.Pd sebagai tutor dalam menyampaikan beberapa materi pelatihan dibantu seorang asisten. Dan untuk prektek merias langsung dilaksankan pada saitu itu juga.

“Karena keterbasan waktu, maka yang dapat kami ajarkan baru tiga karakter, (1) Tata rias penganten Solo putri berkerudung non paes, (2) Tata rias panggung reog gedhog, dan (3) Tata rias ledhek tayub,” tutur Umy.

Pada acara penutupan, Jum'at (17/5/2024), Kepala Desa Temulus, Suhartono lega dan senang karena sebagian warga telah dapat ilmu atau keterampilan merias manten, rias reyog gedhog dan rias ledek tayup.

Baca Juga:  Ke Surabaya, Paguyuban Bhakti Praja Blora Kunjungi Rekan yang Sakit

“Pelatihan ini harus ditindak lanjuti, dan mungkin akan mengundang LKP Merpati Blora dengan cara urunan agar lebih pintar,” pungkas Hartono.

Pada hari terakhir itu, Disperindakop Jateng menyerahkan dan tas, serta uang saku kepada 25 peserta masing-masing Rp 500.000,- per orang yang diserahkan olah Dani dari Balatkop Semarang. (*).