Nglaren Putra Raih Juara 1, Turnamen Bola Voli ‘Lokal Berkarya Cup’ di Desa Sumber-Kradenan

.-

bola ' di , , pada hari Minggu malam (19/2/2023) memasuki babak final memperebutkan 1, 2, 3 dan 4.

Ketua panitia turnamen Parwoto kepada menjelaskan, bahwa pertandingan final yang digelar di lapangan SDN 01 Sumber, itu dibagi dalam tiga sesi dengan sistem gugur.

“Wasit yang memimpin pertandingan diambil dari PBVSI Blora yang diwakili oleh Bapak Saifudin dari Tanjung (), dan Bapak Hanan dari Wado (Kedungtuban),” ujar Parwoto.

Pada sesi pertama yang dimulai pukul 19.30 WIB, Tim Argo Lawu (/ Bojonegoro) vs Tim Gabusan (Jati/Blora) bertanding memperebutkan gelar Juara 3 dan 4, dan hasil akhir dimenangkan Tim Argo Lawu dengan skor 3-1. Panitia menetapkan Tim Argo Lawu juara 3, sementara Tim Gabusan juara 4.

Sesi kedua dimulai pada pukul 21.30 WIB, pertandingan berlangsung begitu sengit antara Tim Garuda Sumber vs Tim Nglaren Putra yang adu gesit memperebutkan Juara 1 dan 2. Hal itu membuat fans dari masing-masing kubu melempar kepada para pemain yang bisa mematahkan lawan dan mendapatkan skor tambah.

Baca Juga:  Bawaslu Bentuk Pokja Netralitas ASN, TNI, dan Polri

Pertandingan pada sesi kedua ini berlangsung begitu lama karena masing-masing tim berusaha saling mengejar nilai. Setelah memakan waktu 2 jam 20 menit, skor akhir dimenangkan oleh Tim Nglaren Putra pada set ke-5 dengan nilai 15-13. Tim Nglaren Putra dinyatakan sebagai pemenang dengan skor 3-2 dan mendapat predikat Juara pertama, sementara Tim Garuda Sumber harus puas sebagai runner up dalam ‘Lokal Berkarya Cup' Tahun 2023 ini.

Kurang lebih 2000 penonton dan suporter menyaksikan pertandingan babak final yang digelar di Lapangan SDN 01 Sumber-Menden pada malam itu, sehingga pihak menambah jumlah personel pengamanan yang dikoordinir oleh Babinkamtibmas Aris. Sementara dari pihak mengirim 4 personil yang dikoordinasikan oleh Babinsa Sertu Suhardi.

Turnamen bola voli ‘Lokal Berkarya Cup' yang dilaksanakan mulai 1 Februari 2023 itu diikuti 36 club atau tim yang berasal dari 5 kecamatan. Panitia memungut biaya pendaftaran Rp 150 ribu per tim atau club. Dari Kabupaten Blora yakni , , , Kedungtuban, . Sementara Kabupaten Bojonegoro mengirimkan 2 tim dari dan Ngraho.

Baca Juga:  HUT TNI ke-77 di Kradenan, Blora Dilaksanakan di Guwo Sentono

Sumber Kecamatan Kradenan Aris Susanto mengatakan, awalnya pelaksanaan turnamen diprediksi memakan waktu 18 hari, namun karena adanya peringatan hari besar Isra Mi'raj maka pelaksanaan turnamen molor 1 hari, menjadi 19 hari.

Menurut Aris, selama dalam pelaksanaan turnamen panitia melibatkan Polsek Kradenan dan Koramil Kradenan untuk pengamananan. “Untuk dana penyelenggaraan turnamen, semua ditanggung Pemerintahan Desa Sumber,” paparnya.

Meraih Juara 1, Tim Nglaren Putra mendapat uang pembinaan sebesar Rp 3 juta yang diserahkan oleh Kades Sumber Aris Susanto, sedangkan peraih juara 2 Tim Sumber Garuda mendapat uang pembinaan sebesar 2 juta yang diserahkan oleh Ketua Sumber, Suhardi. Untuk juara 3 diraih oleh Tim Argo Lawu Bojonegoro dengan uang pembinaan sebesar Rp 1 juta yang diserahkan oleh Sekdes Desa Sumber, Adi Wicaksono.

Sementara untuk juara 4 diraih oleh Tim Gabusan Kecamatan Jati dengan uang pembinaan sebesar Rp 500 ribu diserahkan oleh ketua panitia turnamen, Parwoto.
“Insyaallah turnamen ini akan diadakan tiap tahun,” pungkas Kades Sumber. (*)