Blora.-
Pemerintah Desa (Pemdes) Bangsri Kecamatan Jepon, Kabupaten Blora terus berinovasi dengan mengembangkan pariwisata. Kali ini Pemdes Bangsri melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Maju Mapan, Minggu (19/06/2022) meluncurkan pariwisata berbasis tempat wisata petik buah semangka.
Di lahan seluas dua hektar itu, Pemdes Bangsri yang semula mengandalkan komoditi padi mendadak mengubah lahan pertanian mereka menjadi kebun buah semangka.
Bupati Blora Arief Rohman memberikan apresiasi inovasi dan kreativitas BUMDes Maju Mapan Desa Bangsri yang meluncurkan pariwisata petik buah semangka.
Menurut bupati, pariwisata dengan konsep memetik buah langsung di kebun sangat menarik dan dapat dijadikan edukasi para petani di Desa Bangsri, dan harus dikembangkan serta ditiru oleh desa lain.
Bupati Arief memberikan apresiasi dengan apa yang dilakukan BUMDes Maju Mapan, karena bisa memanfaatkan lahan kosong dan tidak terpakai hingga menghasilkan keuntungan.
“Saya berharap hasil panen semangka bisa dibeli para tengkulak di sekitarnya, meski ada juga yang dipasarkan di masyarakat,” ucap Arief.
Sementara itu Kepala Desa Bangsri, Laga Kusuma mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan dan kehadiran Bupati Blora Arief Rohman yang telah ikut melakukan petik buah semangka.
“Program ini merupakan kegiatan padat karya yang program pemasarannya dikelola oleh BUMDes untuk meningkatkan pendapatan asli daerah,” ujar Kades Laga Kusuma.
“Lahan yang digunakan agrowisata petik buah semangka ini merupakan lahan milik Pemdes, dan semua hasil panennya dikelola oleh Bumdes,” tandas Laga. (*)